Telah dibuka Pendaftaran Tamtama Brimob T.A. 2013
mulai tanggal 15 April s/d 5 Mei 2013
Melalui registrasi online : "http://www.penerimaan.polri.go.id"
Persyaratan Pendaftaran :
- Berijasah serendah-rendahnya SMU/MA Jurusan IPA/IPS atau SMK yang sesuai dengan kompetisi tugas Polri (kecuali tata busana dan tata kecantikan) dengan nilai akhir (gabungan nilai UN dan nilai sekolah) minimal 5,5;
- Umur pada saat pembukaan pendidikan pembentukan Tamtama Brimob T.A. 2013 pada tanggal 17 Juni 2013, minimal 17 (tujuh belas) tahun 7 (tujuh) bulan dan maksimal 22 (dua puluh dua) tahun;
- Tinggi badan minimal 163 (seratus enam puluh tiga) cm;
- Belum pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama dalam pendidikan Tamtama Brimob, ditambah 2 (dua) tahun setelah lulus;
- Bersedia menjalani ikatan dinas minimal selama 10 (sepuluh) tahun, terhitung mulai saat diangkat menjadi Tamtama Polri;
- Memperoleh persetujuan dari orang tua/wali bagi yang belum berusia 21 (dua puluh satu) tahun (bukan paksaan orang tua);
- Tidak terikat perjanjian ikatan dinas dengan instansi lain;
- Telah berdomisili di wilayah Polda tempat pendaftaran minimal 1 (satu) tahun, yang dibuktikan dengan KTP, atau surat keterangan dari Kepala Desa/Kelurahan setempat dan KK atau Ijasah/STTB/Rapor terakhir;
- Bersedia diangkat dalam golongan pangkat Tamtama dengan membuat surat pernyataan diatas segel dan bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI serta bersedia ditugaskan sebagai anggota Brimob Polri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar